Pembengkakan limpa (splenomegali) – merupakan kondisi di mana organ limpa membesar atau membengkak. Kondisi ini bisa diakibatkan oleh banyak faktor, yang bisa menjadi tanda penyakit serius di tubuh anda.
Limpa merupakan organ tubuh yang terlibat dalam banyak fungsi, oleh karena itu ada banyak faktor yang juga dapat mempengaruhi pembengkakannya. Berikut ini beberapa kondisi yang bisa menyebabkan pembengkakan limpa, diantaranya :
Penyakit akibat infeksi virus (mononukleosis), infeksi parasit (toksoplasmosis, malaria), dan infeksi bakteri (abses, sifilis, dan endokarditis atau infeksi pada lapisan dalam jantung) juga bisa menyebabkan pembengkakan limpa.
Cedera tumpul pada perut, seperti benturan saat kecelakaan atau saat berolahraga, dan trauma seperti cedera selama kontak olahraga atau terkena pukulan juga bisa menyebabkan pembengkakan limpa.
Pembengkakan limpa bisa menjadi pertanda adanya kanker yang telah menyebar atau metastasis. Jenis kanker seperti leukemia (kanker darah) dan limfoma (kanker getah bening).
Penyakit yang disebabkan oleh peradangan seperti sarkoidosis, lupus, dan rheumatoid arthritis.
Seperti pada kondisi sirosis, pelemakan hati, dan penyakit lain yang memengaruhi hati.
Pembengkakan limpa bisa juga disebabkan oleh penyakit seperti metabolik, anemia hemolotik, kista, gagal jantung, penyakit gaucher, amiloidosis, hingga penyakit penyimpanan glikogen.
Pembengkakan limpa umumnya tidak menunjukkan gejala. Namun, dalam beberapa kasus ada gejala-gejala bisa yang dirasakan, seperti :
Hal-hal yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi serta mencegah terjadinya pembengkakan limpa, diantaranya :
Sangat penting untuk mengetahui apa sebenarnya faktor yang menyebabkan pembengkakan limpa. Ini agar dapat menurunkan risiko pembengkakan limpa yang lebih besar dan resiko yang lainnya.
Salah satu cara terbaik yang bisa dilakukan adalah dengan konsumsi air putih yang cukup 2 liter per harinya. Atau bisa menambahkan lemon ke minuman anda.
Perbanyaklah konsumsi buah, sayuran, kacang-kacangan (kacang kenari, almond, kacang tanah). Hindari konsumsi alkohol (untuk mencegah sirosis), dan soda (mengandung banyak gula yang akan menambah beban kerja dari sistem getah bening anda).
Dengan berolahraga sistem limpa atau sistem gatah bening bisa menjadi tetap sehat. Namun, hindari jenis olahraga yang rentan cedera untuk menghindari pecah atau ruptur pada limpa yang sudah membesar.
Pembengkakan Limpa memang cukup mengerikan, tapi semakin cepat penanganannya, maka akan semakin baik dan semakin mudah ditangani.
Karena, penanganan dini bisa menurunkan risiko-risiko yang bisa terjadi, seperti limpa semakin membesar dan pecah.
Selamat hidup sehat !
Semoga artikel ini bermanfaat ☺.
By. Ria Miantika
Alamat :
Jakarta, Perumahan Gading Arcadia blok Q no. 51-52.
021-4606572, 021-4606573, 021-4606576.
Bandung, Ruko Mall Trade Center (MTC) Blok D no. 9.
022-7537677. 022-7537677
Konsultasi = 0811-2289-896
Whatsapp (Only) = 0813-1275-5519
=============================================================
If you enjoyed this article please consider sharing it!
Klinik Pengobatan Herbal
Istri saya menderita pembengkakan limpa apa obatnya dokter
Tergantung pembengkakannya sudah separah apa, apa akibatnya, bagaimana kondisi pasien, dan lainnya.
Dibutuhkan diagnosa untuk menentukan jenis obat yang tepat. Tidak bisa seperti sakit kepala dan langsung beli obat warung “apa obatnya?”
Silahkan hubungi kami melalui whatsapp 081312755519